Cek Versi .NET Framework Windows
TutorialHalo Sobat Teknisi, apa kabar? semoga semua baik-baik saja. Jika mendownload instalasi Windows di beberapa website kemungkinan .NET Framework sudah terinstal secara otomatis.
Baca juga: Cara Uninstall .NET Framework Windows .NET Framework Cleanup Tool 17-05-2018
Namun untuk keperluan tertentu, entah itu ingin mencopot pemasangan atau hanya ingin sekedar tau versi berapa saja sih yang terinstal di PC. Sobat bisa lakukan beberapa cara di bawah ini, ada dua cara untuk melihatnya.
Pertama, Cara Cek Versi .NET Framework dengan Windows Explorer
Buka program run atau bisa dengan shorcut windows+r,
Lalu ketikkan di bawah ini,
%systemroot%\Microsoft.NET\Framework
Setelah itu akan terbuka windows explorer yang berupa folder bernama versi instalasinya.
Tapi cara tersebut masih kurang efektif, masih ada cara satu lagi
Kedua, Cara Cek Versi .NET Framework dengan ASoft .NET Version Detector
Aplikasi ini bersifat portabel, artinya tidak perlu proses instalasi untuk menjalankannya. Silahkan download melalui link di berikut ini:
Setelah download selesai, coba jalankan aplikasi nya.
Baca juga: Download .NET Framework Offline Installer
Pih Ok atau Setuju, setelah itu aplikasi akan melakukan scanning jika sudah semua .NET Framework yang terinstal akan tampil. lihat gambar di bawah ini sebagai demo nya:
Begitu temen-temen artikel singkat mengenai Cek Versi .NET Framewwork yang Terinstal di Windows semoga bermanfaat.